April 18, 2025

Information Navi

Website Information Navi dan Inspirasi Gaya Hidup

Hasil Babak 1 Persebaya Surabaya vs PS Sleman: Satu Kaki Super Elja Sudah di 8 Besar

Hasil babak 1 Persebaya Surabaya vs PS Sleman berkesudahan dengan skor 0 0, Rabu (7/4/2021). Persebaya Surabaya dan PS Sleman sama sama tak banyak menciptakan peluang berbahaya di babak pertama. Untuk sementara, satu kaki Super Elja julukan PS Sleman sudah berada di babak perempat final Piala Menpora 2021.

Pasalnya, PS Sleman hanya membutuhkan hasil imbang untuk menemani Persebaya Surabaya di babak perempat final Piala Menpora 2021. Pasukan Super Elja hanya perlu mempertahankan skor sama kuat ini hingga akhir babak kedua nanti untuk benar benar memastikan langkah ke fase selanjutnya. Pertandingan penentuan di Grup C ini berlangsung cukup alot.

Persebaya Surabaya yang sudah memastikan diri lolos ke babak 8 besar, tetap bermain ngotot. Bajul Ijo tetap melakukan tekanan tekanan ke pertahanan PS Sleman yang menjadi lawannya. Sementara itu, PS Sleman yang hanya membutuhkan hasil imbang juga tampil menyerang.

Nico Velez dan Irfan Jaya benar benar merepotkan bek sayap Persebaya dengan pergerakan lincahnya. Pada menit ke 13, Irfan Jaya mendapat peluang membawa Super Elang Jawa unggul. Ia menerima umpan apik dari Kim Kurniawan yang cukup bebas bergerak.

Namun, tendangan yang ia lepaskan masih menyamping di sisi kanan gawang Persebaya yang dijaga Ernando Ari. Pada menit ke 18, PS Sleman mendapat peluang tendangan bebas di dekat kotak penalti. Nico Velez yang menjadi algojo memilih mengumpan ke dalam kotak penalti Persebaya.

Sayangnya, umpan yang ia lepaskan malah melayang jauh dari sasaran. Tempo permainan menjadi lebih lambat kala laga memasuki menit ke 25. PS Sleman masih lebih banyak mengambil inisisatif serangan.

Sedangkan Persebaya Surabaya cenderung menunggu di belakang untuk melakukan serangan balik. Hingga jeda water break datang, skor masih sama kuat 0 0. Di menit ke 33, Dicky Kurniawan melihat celah yang terbuka di pertahanan PS Sleman.

Ia pun melepas umpan terobosan yang disambut tepat waktu oleh Supriadi. Lagi lagi, finishing masih menjadi momok untuk membuka keunggulan. Tendangan yang ia lepaskan masih menyamping ke sebelah kiri gawang PS Sleman.

Hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan, skor tetap bertahan 0 0.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *