July 24, 2024

Information Navi

Website Information Navi dan Inspirasi Gaya Hidup

Alat Yang Wajib Dimiliki Jika Memiliki Kamera DSLR

2 min read

Saat ini orang – orang yang memilik jenis kamera Mirrorless maupun kamera DSLR bukanlah orang – orang yang memang bekerja di bidang fotografi professional saja, melainkan orang biasa pun sudah banyak yang membeli jenis kamera ini hanya untuk sekedar digunakan saat liburan ataupun memenuhi kebutuhan dokumentasi saja.

Namun apakah anda tahu bahwa saat memiliki jenis – jenis kamera tersebut terdapat alat – alat penunjang yang juga harus dimiliki agar fungsi kamera tetap terjaga. Jenis kamera seperti ini sebenarnya kurang cocok jika disimpan di tempat seperti lemari atau tas kamera setiap saat karena khawatir akan menimbulkan jamur pada lensa kamera.

Tentunya jika lensa kamera anda terkena jamur satu – satunya cara yang dapat dilakukan untuk mengembalikan fungsi kamera yaitu dengan membawa ke ahlinya untuk dibongkar dan dibersihkan. Tentu saja harga yang ditawarkan untuk sekali pembersihan jamur kamera ini tidaklah murah karena harus dilakukan dengan teliti.

Maka dari itu sebaiknya jika anda membeli kamera Mirrosless ataupun DSLR sebaiknya anda juga mempersiapkan tempat penyimpanannya atau yang biasa disebut Dry Box. Dry Box ini merupakan kotak kedap udara sehingga dapat menjaga tingkat kelembapan udara didalam kotak yang mungkin menimbulkan tumbuhnya jamur pada kamera.

Sebenarnya terdapat dua jenis tempat penyimpanan yang bisa anda pilih antara lain ada Dry Box dan Dry Cabinet. Perbedaanya hanya terdapat pada ukurannya, jika Dry Box memiliki ukuran yang lebih kecil dan mungkin untuk dibawa – bawa. Lain halnya dengan Dry Cabinet yang memiliki ukuran yang cukup besar dan biasanya digunakan untuk menyimpan kamera dirumah karena tersambung dengan listrik.

Dengan menggunakan Dry Box sebagai tempat penyimpanan kamera ini maka akan membantu untuk mengontrol dan melihat tingkat kelembapan udara yang baik untuk penyimpanan kamera. Karena biasanya jika kamera disimpan di tempat yang memiliki suhu ruang peluang untuk tumbuhnya jamur di lensa kamera akan lebih besar.

Kadar kelembapan yang disarankan untuk penyimpanan kamera sebaiknya berada di tingkat 40 – 50 %. Dengan tingkat kelembapan seperti itu maka resiko tumbuhnya jamur pada lensa kamera akan lebih sedikit.

Penggunaan dry box ini juga digunakan agar saat kamera disimpan kamera ataupu lensa tidak akan berbenturan dengan benda lainnya yang mungkin menimbulkan lecet pada bagian kamera saat dibawa berpergian. Sedangkan untuk penyimpana dirumah akan lebih aman lagi jika disimpan didalam dry cabinet karena alat ini tersambung dengan listrik yang akan secara otomatis mengecek tingkat kelembapan didalam kotak.

Jadi jika didalam dry box untuk mengontrol dan mengurangi kelembapan kita bisa menggunakan silica gel yang kita masukan sendiri, maka lain halnya dengan dry cabinet yang sudah memiliki sistem otomatis untuk menghilangkan kelembapan jika kadar kelembapannya berada dibawah atau diatas batas normal.

Untuk anda yang sering membawa kamera dan melakukan aktifitas diluar ruangan maka sebaiknya anda menggunakan dry box saja karena lebih mudah untuk dibawa – bawa, sedangkan anda yang memiliki studio foto sendiri dirumah atau sering menggunakan kamera didalam ruangan maka ada baiknya anda menggunakan dry cabinet.

Anda juga bisa dengan mudah mendapatkan dry box atau dry cabinet di toko – toko aksesoris kamera ataupun di toko perkakas. Anda bisa membeli wadah penyimpanan kamera yang sesuai dengan kebutuhan anda agar nantinya tempat tersebut bisa digunakan secara maksimal.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *